Senin, 28 Februari 2011

Kembali ke Awal

Hari ini masih seperti biasanya...., tiba di kantor passcard tepat jam 7.35 atau 7.40 padahal masuk kerja jam 8..maklum karna Dini masuk sekolah jam 7.30 makanya aku yang selalu pagi atau duluan tiba di office....keluarin kunci dari tas, buka pintu, pasang lampu dan AC...duduk manis dulu sampai benar2 siap untuk melakukan pekerjaan. Kegiatan ini sudah aku lakukan kurang lebih 6 tahunan diruang kerjaku. Awalnya dulu aku hanya sendiri tidak ada teman karna office untuk Document sama yang lainnya terpisah...

Setelah satu tahunan baru aku memiliki seorang teman seruangan ( QS Dept )...ya biarpun banyak yang gak betah dan setiap tahunnya orangnya berganti tetapi tetep aku punya teman. Bermacam gaya, sifat, hobby dan tinggah laku yang aku kenal...dari mulai yang sifatnya suka melamun, suka makan, suka cerita, suka humor, sampai suka dengan dunianya sendiri.....berbeda-beda tetapi tetap satu.

Temanku yang pertama Yosi Natalia orangnya cantik, putih, pintar berkerudung....bahasa inggrisnya jago banget, dia paling suka duduk diem kalau gak ada kerja, trus ketawa sendiri kalau lagi chatting, cemilannya tiap hari roti tawar pakai mentega sama sosis goreng.
Yang aku gak suka dari dia cuma satu...dia paling gak suka beres2 meskipun debu mejanya bisa buat bedakan.... tapi aslinya dia baik dan gak cepat sakit hati ( aku suka itu )..aslinya Tanjung Pinang sama dgn aku.
Dia punya asst namanya Dini ( bisa dibilang QS yang ke 2) sama dengan nama anakku kan...tapi cuma 2 bulan aja dia bertahan kerja, habis itu Dini keluar pulang ke Malang.

Temanku yang ke tiga Sri Utami ( biasa dipangil Yani )...orangnya cantik, kuning langsat, sedikit pintar, berkerudung ..bahasa inggrisnya juga pinter, dia paling suka bawa olahan masakan asli buatannya, baca-baca resep masakan dan hal2 yang menajubkan....
Sama Yani aku cocok banget bisa dibilang kami sehati, sejiwa dan sependeritaan...kira-kira 2 tahunan kami bersama . Makanya waktu pisah sama dia aku nangis....tapi sampai sekarang kami masih selalu kasih kabar dan ketemu kalau ada kesempatan...aslinya Dabo tapi tinggalnya di Tanjung Pinang. Meskipun dia orangnya ceplas ceplos dan blak-blakan tapi aslinya dia baik ( aku suka itu )

Dia punya asst namanya Muhammad Ifhan ( bisa dibilang QS ke 4..hanya saja dia gak bertahan lama karna kerjanya suka internetan sama download kartun naruto jadi si bos gak suka ...hobbynya makan segalanya makanya dia agak gendut, dan dia paling suka cerita..( aku juga suka dia ).
Gak lama ...keluar Ifhan masuk Fenti Hasmar, aku biasa panggil dia Mami Fenti karna umurnya diatas aku dan anaknya 2 ...Mami fenti ini bisa dibilang QS no 5..lagi-lagi gak bertahan lama..disamping gak suka dengan gaji yang kecil dia juga gak suka di suruh2 sama Yani yang bisa dibilang atasannya...( maklumlah yani kan lebih muda darinya pengalamannya juga dikit ). Aslinya dia baik banget, cerewet juga iya...malasnya sama kayak Yosi gak suka beres2...ceriwisnya sama dgn Ifhan ( aku juga suka dia ) ...sampai sekarangpun kami masih suka kontek2kan..maklum tinggalnya satu komplek.

Setelah 2 tahun Yani menjabat sebagai QS dia keluar.....dan masuklah temanku QS baru yang ke 6.....Namanya Erika Handayani...biasa dipangil Erika.
Orangnya masih anak2, hobbynya nyanyi, uring-uringan, suka bingung.....bahasa inggrisnya juga bagus dan anaknya pintar. Dia paling gak bisa di tegur dan di katain gendut...meskipun aslinya sedikit gendut....dia anaknya lucu meskipun kata temen2nya dia aneh...tapi emang sifatnya seperti itu...( aku juga suka dia ).
Tapi sayang hari ini adalah hari terakhir dia bekerja....tidak bisa lagi aku melihat dia tertawa sendiri, dia datang terlambat, dia ambil minum bolak balik, dia ngomel yang kadang aku gak tau ujung pangkalnya, wangi aroma kopi yg saban pagi dia buat dan masih banyak keunikan serta sifat2 yang gak disangka2 ada pada dia keluar gitu aja. Dan yang paling aku rindukan nanti pasti suaranya yang luar biasa itu....( maklum dia paling suka menyanyi..walaupun suara dibilang pas-pasan tapi dia PD lho ).

Selamat jalan buat Erika karna besok dia akan berangkat ke Malaysia untuk bergabung dengan Perusahaan kami yang baru disana. Sukses selalu...
Pesan kak untuk Erika...Jangan pernah berhenti untuk bersyukur dgn apa yang sudah kamu punya...dan jangan sering mengeluh ya.


Dan besok tanggal 1 Maret aku akan kembali ke awal mula seperti dulu...sendiri tanpa teman lagi.

Jumat, 25 Februari 2011

Aku Dan Blog

Bisa dibilang aku kenal sama Blognya Chika belum lama...terbilang baru , tapi kami sudah menjadi teman aku ingin sekali berpartisipasi mengikuti Giveawaynya Chika yang sedang merayakan 1 tahun blognya ( enjoy your live )...tentang Aku dan Blog.

Terus terang aku juga baru mengikuti dunia perblogkan...dan baru juga memperingati hut yang ke 1 pada tgl 16 kemarin. Meskipun terbilang baru dalam dunia blog aku dapat merasakan ternyata ngeblog itu enak dan menyenagkan.

Disamping bisa mengexspresikan diri dengan bentuk tulisan ( meskipun hanya coret2 gak penting ) tapi sudah ada kesan tersendiri yang menyenagkan.. Aku hanya seorang ibu rumah tangga sekaligus pekerja swasta...memiliki satu anak perempuan, satu suami dan beberapa teman2 yang lucu dan aneh di sekitarku. Merekalah salah satu objek ide yang sering aku luangkan ke dalam blogku ini...yang sebelumnya aku menulisnya di buku Diary...tapi sampai sekarang aku masih suka nulis dibuku diary lho...( tentang harga sembako yang naik, minyak tanah yang sulit didapat , hutang warung ada berapa...bulan muda musti bayar kriditan apa..semua tertulis dalam buku catatanku yang sekarang ...( lho kok..).

Awal pertamaku menginginkan sebuah blog adalah membaca satu tulisan yang dimuat oleh teman lamaku, kami dulu sangat dekat tapi kami terpisah jauh..., mulai dari situlah aku belajar bagaimana untuk bergabung, dari masukin lamaran, mendaftarkan diri sampai terciptalah blog yang awalnya aku beri nama ( ? ), dan karna sedikit terganggu akhirnya aku ganti menjadi Cerita Nyata dan Tidak Nyata, dan disinilah aku memulai karir pada dunia blog.....sehingga terlahirlah 3 blog secara tidak sama...Cerita Nyata dan tidak Nyata, Catatan Iseng, Resep dan Usaha. Dan yang paling sering aku tongkrongin adalah blog yang ini karna punya kesan tersendiri.

Ada banyak hal yang aku dapat dari dunia ngeblog ini, punya banyak tsahabat yang dapat menjadikan inspirasi, masukan, ide2 kreatif dan tips... jadi? meskipun aku hanya sebagai ibu rumah tangga, aku gak merasa bosan atau otak buntu apalagi kurang gaul karna aku selalu update ( ibu-ibu gaul kata temenku febri ).

Dalam dunia blog perjalanan tidaklah mulus bagi aku, buktinya sampai sekarang aku belum bisa memasukkan beberapa foto diatas templateku atau menggunakan nama sign di bagian bawah postingan dan masih banyak lagi. Meskipun sudah mencoba berulang-ulang tetapi tetap aja hasilnya gagal...tapi aku gak menyerah, sampai sekarangpun aku masih tetap ingin mencoba dan mempelajarinya hingga berhasil.

Dalam dunia blog halangan dan rintangan banyak dan pernah bikin aku sedikit stress , tapi alhamdullilah semua itu dapat teratasi berkat bantuan sahabat-sahabat aku. Aku masih ingat saat aku gak bisa membuka blog..temanku Deni yang membantunya, pada saat aku gak bisa balas komen temanku Dewi yang membantunya, pada saat aku kesulitan tak bisa mengunjungi atau masuk kedalam blog sahabat Kang Ernes pahlawannya, saat aku menginginkan tampilan baru dalam rumah blogku ..aku sendiri pemecah solusinya..dan masih banyak lagi...dan sekarang aku sudah berhasil membuat temen satu ruanganku jatuh cinta akan dunia blog..Namanya Erika, anaknya lucu, suka bt, ngeselin, pinter dan aneh kata temen2 satu mesnya.

Tapi aku tak jera apalagi kapok walaupun sering mendapat kesulitan dalam ngeblog, tetap semangat.. semangat....selagi ada kesempatan dan bisa, aku akan membuat postingan entah itu dapat objek dari mana yang penting ngeblog. Ditambah lagi pada saat teman-teman sedikit demi sedikit mulai berdatangan kerumah coklatku...dari situ aku mulai percaya diri dan unjuk gigi...kalau ternyata tulisanku dapat diterima oleh sahabat yang berkunjung. Seperti kebahagiaan tersendiri yang aku didapatkan sehinggalah sekarang usia blogku sudah 1 tahun...lagi lucu2nya.

Kini yang awalnya dunia ngeblog hanya iseng-iseng untuk menghilangkan kejenuhan tapi akhirnya aku keterusan dan ketagihan dengan ngeblog.

Jadi blog itu bagi aku sudah termasuk dalam hobby yang aku suka atau no 2 setelah keluargaku....berusaha menyelesaikan segala sesuatunya dengan cepat dan rapi dalam hal pekerjaan agar dapat duduk exsis menghadap komputer hanya untuk update status dan ngeblog dengan santai sambil membaca postingan sahabat, membalas komen sahabat, menghasilkan satu karya tulis.... trus ketawa sendiri kalau ada yang lucu-lucu.

Ok..gitu aja sepertinya sekian dulu dan terimakasih.

Kamis, 24 Februari 2011

Saat Dia Berdo'a

Dia selalu bertanya..
Bu...Dini kok gak punya adek sih..dinikan mau adek.
Bu...Dini kok gak punya Abang...dinikan mau abang.
Bu...Dini kok gak punya kakak...dinikan mau kakak kayak kak Ani.

Kembali lagi pada kita orang tua bagaimana memberi pengertian dan penjelasan yang bisa membuat anak seumuran Dini mengerti. Kenapa ia tidak punya kakak dan kenapa ia belum punya adek.
Dan pertanyaan itu bukan sekali dua ia lontarkan terkadang beberapa kali...pasti kesel ya jawabnya, tapi aku gak...aku hanya bilang Dini kan udah jadi kakak jadi dini gak perlu kakak, lagian Dini kan udah ada Mbak Rara sama Mas Wahyu di pinang. Jadi nanti kalau Dini punya Adek ...baru panggil kakak Dini. Makanya Dini rajin berdo'a supaya cepat punya adek. Dan sekarang dia sedang membiasakan, malah mengingatkan aku..untuk memanggilnya kakak Dini...hmmm.

Yang bikin aku kaget semalam saat kami berdua sedang berjama'ah untuk sholat magrib. Dalam Do'a nya aku mendengar dia berucap.." Ya Allah berikanlah Dini adek Ya Allah, Ya Allah berikanlah dini kesembuhan Ya Allah, Ya Allah berikanlah ibu kesehatan Ya Allah....kata itu diucapkan sampai 4 kali...rasa tidak percaya dia dapat mengatakan seperti itu...saat dia berucap, saat dia mengadahkan tangan , saat dia berdoa ...aku jadi tersentuh.. ( selesai sholat dia senyum memadang aku dan aku mencium pipinya disambil dia mencium tanganku )

Semoga saja do'a nya terkabulkan Amin...aku jadi ingat dengan apa yang guru ngajiku katakan, doa yang selalu dan akan terus mengalir yaitu : Ilmu yang bermanfaat, Amal Jariyah, Doa anak sholeh.

Semoga dia termasuk anak yang Sholeh....dan sekarang dia sudah hafal lho doa untuk orang tua, ya meskipun belum memahami tapi paling tidak ia dapat mengucapkannya meskipun belum jelas ....akupun hanya bisa sedikit memahami bahwa sebenarnya pesan ini hanya dari Allah yang dititipkan untuk kita sebagai orang tua, agar selalu tetap berusaha untuk memberikan yang indah-indah yaitu bekal ilmu. Karna dari merekalah kita akan mendapatkan jalan yang indah dialam sana.
Karna aku juga seorang anak dari kedua orang tuaku seorang anak yang selalu berdo'a agar kedua orang tuanya mendapatkan kelapangan dan kenyamanan di alam sana.

Semoga tidak salah....tulisannya :

" Robbighfirlii Waliwaalidayya Warhamhumaa Kamaa Robbayaanii Shoghiroo "

Yang artinya : Ya Tuhanku, ampunilah dosaku dan dosa ayah ibuku, sayangilah mereka sebagaimana mereka menyayanyiku sewaktu aku masih kecil .


Rabu, 23 Februari 2011

Saatnya Mendengarkan (6)

Sejak Dini mendapatkan teman baru dia sepertinya terlepas dari kurungan sang Ibu...( sebenarnya bukan dikurung karna tidak ada teman jadi tidak aku ijinkan dia untuk bermain diluar )... tetapi semenjak ada 2 temannya itu aku memberikan kebebasan dia untuk bermain....walaupun terbebas, dia tetap harus mengikuti aturan yang aku buat. Sore hari ketika pulang kerja hanya 1 jam aja, pada hari minggu dimulai dari jam 10 sampai jam 12.30 karna jam 1 waktunya tidur siang. Beda kalau temennya main dirumah itu gak ada aturannya...karna ngawasinnya lebih enak lamapun ok..ok aja.

Percakapan Anak Balita

Disaat anak-anak Balita berkumpul bersama , berbicara dan kemudian bergosip...lucu rasanya ya. Ini yang sedang dilakukan oleh Dini dengan kedua temannya Mela dan Noi ( tetangga baru kami ).

Dini dan ke2 temannya dirumah yang sedang belajar mewarnai....Mela nanti kalau habis main kita rapikan lagi ya, kata ibu kami gak boleh serak-serak kalau habis main..( iyalah nanti kita rapikan sama-sama ya )...kalau mewarnai gak boleh keluar garis yang rapi ya nanti ibu kami gak suka katanya jelek...Liatlah ibu kami rapikan mewarnainya..ini ibu kami yang kasih warna nich...( duch ternyata diriku cerewet ya ) Mela suka buku yang mana...Dini punya banyaaaaaaaaak buku semua ibu kami yang belikan dipinang..cantik-cantiklah, kakak Dini yang ini aja mela yang peri ya..( iyalah..mela suka yang peri ). Noi yang mana....' ahh Noi gak mau ( Noi ini masih 3 tahun tapi pinter lebih berani malah di banding kakaknya Mela, dia ternyata gak suka ikutan belajar dia lebih suka lihat2 gambarnya ).

Mereka mulai bergosip...Mela kalau bangun jangan siang2 lah...dini tunggu lama lah pintu mela gak buka-buka,...( Mela bangunya siang bapak mela tidurnya malam jadi mela malam juga, bapak mela main internet ).

Mela ' ibu Mela baik gak... ( baiklah ibu mela sekarang lagi masak ayam goyeng, sama tempe goreng...hmm enaklah..ibu kakak dini masak apa) .... mela ini sedikit pelat tidak bisa ngucapin jelas huruf R , Ibu kami juga baik, ibu kami masak kaki 8. lho...semua-semua dini yang makan sampai gendut nih perut dini ...tapi ibu kami gendut jugalah...tapi ayah kami kurus ( mereka ketawa bertiga ) ...dasar ya Dini aku dikatain gendut.

***

Sebenarnya aku gak keras, aku hanya pengen Dini bisa disiplin dan lebih bertanggung jawab dengan apa yang ia lakukan....ya seperti ketika habis main harus dirapikan kembali, kapan bisa berkunjung untuk bermain, biar kelihatan rapi buku gak boleh di coret2.

Dan alhamdullilah dia sedikit mengerti karna dengan tanpa sengaja aku mendengarkan percakapan dia dan temannya...ditambah lagi dia sekarang udah tau Jam. Semoga apa yang aku lakukan tidak terlalu keras untuk anak seumuran Dini.

Selasa, 22 Februari 2011

Pekerjaan

Sebagian orang bosen dengan pekerjaanya, ada juga yang suka dengan pekerjaannya...ada lagi yang terpaksa dengan pekerjaanya, ditambah lagi yang sulit mendapat pekerjaannya...bisa di bilang beraneka ragam peristiwa yang terjadi.

Suatu pekerjaan dapat menyita waktu, tenaga dan pikiran kita...karna itu kita selalu diingatkan untuk berusaha iklas, sabar dan bersyukur. Ya meskipun kata orang sabar itu lapar...tapi bukan berarti kita harus menerima dengan sabar atas perlakukan yang tak menyenangkan.

Untuk itu bersyukurlah bagi seseorang yang sudah memiliki pekerjaan... baik itu pekerjaan tetap maupun pekerjaan kontrak, karna masih banyak lagi teman kita yang kurang beruntung dari kita diluar sana tidak ada pekerjaan.


Aku pernah mengatakan tak suka akan pekerjaanku yang pertama, tapi aku tetap bertahan karna Ekonomi keluarga...hingga suatu hari aku mendapatkan posisi yang kedua. Disitu aku selalu mengeluh dan merasa capek, kesal dan bosan....tapi aku tetap menjalaninya...lagi2 karna Ekonomi keluarga. Tak terasa juga tanpa disadari aku melakukannya kurang lebih 4 tahun....bukan waktu yang sebentar meskipun sering mengatakan bosan dan tak sanggup.

Hingga datang kesempatan ketiga....dikesempatan ini banyak tantangan, butuh percaya diri dan harus belajar kembali. Kesulitan selalu ada di hadapan mata....binggung mau tanyak sama siapa, kebetulan posisi yang aku dapatkan baru pertama kali diterapkan oleh Perusahana. Akhirnya aku putuskan untuk mencobanya selama 3 bulan jika aku merasa tidak sanggup maka aku tidak akan melakukannya untuk kedepan...dari pada stress mendingan mundur.

Tiga bulan berlalu....dan akupun di kirim ke S'Pore selama 2 minggu untuk training..berhubung saat itu adalah jadwal aku harus naik kepelaminan maka diputuskan 1 minggu, dan 1 minggu lagi setelah aku pulang bulan madu katanya. Satu minggu benar2 aku memanfaatkan kesempatan yang ada dengan mempelajari hal2, bagaimana melakukan ini dan itu...semua aku agendakan di buku catatanku yang seksi itu, gimana gak seksi...soalnya sampulnya gambar kaki anak perempuan sih. Sampai akhinya aku merasakan keasikan tersendiri dalam pekerjaan itu....aku mulai menyukai dan mulai merasakan kalau pekerjaan ini sangat menyenagkan, hingga dan akhirnya aku dapat merasakan kalau pekerjaan aku yang sekarang adalah pekerjaan yang cocok dengan kriteria aku.....yang suka akan kebersihan, kerapian, kedisiplinan....( biasalah air laut kan asin sendiri...kalau bukan kita yang muji siapa lagi heheh).

Meskipun aku harus terus belajar dan mempelajari hingga sekarang aku tak bosan dengan pekerjaanku.......benar kata Bapak “ Kita itu manusia hidup tidak akan pernah berhenti dari Belajar...meskipun sudah pintar dan sekolah tinggi kita tetap harus belajar bagaimana menjalani kehidupan ini, begitu juga jika sudah menjadi istri orang...kita masih harus belajar... belajar masak, belajar ngurus rumah tangga, belajar mengurus keuangan , ngurus anak...pokoknya belajarlah.....gitu katanya.

Dan ....Pekerjaan ku saat ini sebagai istri adalah borongan...dari nyuci, masak, jaga anak, atur jadwal bermain dan belajar, belum lagi sekolahnya....ditambah lagi aku harus bekerja, kegiatan rt, ngeblog lagi...bisa dibilang sangat menyita waktu dan kapan????? berakhir semua ini!...Tapi tenang-tenang...Ambil nafas, santai, elus dada...ucapkan Alhamdullilah.....karna apa yang aku lakukan adalah karnaMu.

Akhirnya aku memahami , kita manusia yang hidup harus selalu bersyukur dengan apa yang kita punya...jangan pernah kesal atau mengeluh. Berusaha untuk iklas mengadapi kesulitan saat ini dan esok hari. Meskipun sulit melakukannya tetapi tidak ada salahnya jika kita harus selalu mencoba.

Senin, 21 Februari 2011

Tetangga Baru

Akhirnya aku punya tetangga baru yang pas dan klop...gimana gak pas coba.....tetangga baru ku itu ternyata satu kampung dengan suamiku yaitu asli tulung agung.

Awalnya depan rumahku itu aslinya orang padang yang tinggal, naman suaminya Pak Gusril yaitu RT kami dan istrinya namanya ibu Eva....orangnya baik dan tidak sombong. Mereka punya anak 3 perempuan semua dan yang paling kecil beda 1 tahun aja sama Dini....jadi sehari2 dini kalau main sama Fitrah namanya.

Pikiran kita biasalah ya kalau udah punya rumah sendiri dan tinggal bertahun2 gak bakal pindah..ehh ternyata salah, tetanggaku itu pindah kekampung halamannya lantaran kehidupan disini serba mahal dan anak2 mulai sekolah tinggi katanya. Jadi rumahpun di jual, barang2 dijual.....berhubung jual rumah gak kayak jual kacang goreng yang langsung cepat terjual akhirnya rumahpun di sewa sementara Kak Eva pulkam meninggalkan aku dan beberapa tetangga yang kebetulan sudah sangat akrab ......rasa kehilangan dan kesepian aku rasakan saat itu hingga beberapa bulan tidak ada teman bagi dini , tidak ada lagi yang anter kue bolu pisang buatan kak Eva apalagi kue ubi yang ada bumbu..hmmm enaklah.


Perpisahan sama Kak Eva ( Jilbab Hitam )

Meskipun rumahnya ada yang menyewa tetapi tidak sama ramahnya dengan yang empunya rumah.....mungkin karna dia sewa atau sepasang pengantin baru kali ya..tapi ya sudahlah asal jangan suka berisik kayak tetangga sebelah kiri aja yang kalau pasang musik bisa full dari start jam 6 pagi sampai jam 12 siang baru stop , mulai lagi jam 2 siang sampai jam 6 sore....dari lagu slow, sampai gak slow bisa aku dengerin dengan gratis meskipun sebenarnya gak mau dengerin tapi mau gimana lagi ya...hidup bertetanggakan harus saling rukun jadi gak boleh brantem apalagi protes...untungnya full musik hanya bisa di denger kalau hari minggu aja karna kalau hari biasa tuch anak2 pada kerja.

Kira2 8 bulan berlalu rumah kak Eva terjual...setiap hari rame dengan pekerja, rumahnya dibagusin lagi dari cat sampai pasang terali besi..keliling. Aku bilang sama suami..Yah..tetangga kita nich kayaknya orang kaya, emang siapa dek yang beli kata suami.

Gak tau Yah....belum sempat kenalan..maklumlah Yah Ibukan sibuk hehehhe, jangan lupa nanti kenalan ya...

Rumahnya pun selesai dan siap huni...kira2 1 minggu tetangga baru bergabung, sorenya aku baru sempat kenalan itu juga pas mau pergi Dasa Wisma....sambil nunggu kawan, ngobrol ngalor ngidul...sama si Mbak itu. Ternyata aslinya jawa dan orangnya baik dan lembut banget......jadi gak sabar aku ingin menyampaikan perkenalan dan percakapan sore itu sama suamiku.

Karna berita perkenalan ini bisa bikin suamiku senang nantinya...gimana gak senang coba begitu aku bilang..' Yah ibu tadi udah kenalan sama tetangga baru, orangnya baik dan ramah...suaminya kerja dibatam bikin trali gitu, trus istrinya guru SMA Muhamadiyah temennya mb Niken. Dan aslinya Jawa alias Tulung Agung Yah...satu kampung sama ayah ternyata. Masak Dek....masak di dapur kataku...iya tadi ibu ngobrol sama istrinya.

Langsung tanpa basi basi malamnya suamiku sama Dini main tuch ke tetangga baru...ternyata rumahnya di Tulung Agung deketan...langsung kompak aja tuch paras suami, ditambah lagi seumuran. Yang lebih pasnya lagi Dia punya anak 2 cewek, namanya Mela dan Noi....mereka langsung akrab aja sama Dini...beda umurnya tua Dini 1 tahun. Jadi sekarang aku punya tetangga baru yang baik lagi dan Dini punya kawan main lagi...

Kalau kita selalu bersikap baik sama lingkungan kita pasti Tuhan akan berikan yang baik2 juga buat kita.

Jumat, 18 Februari 2011

Cerita Singkat ada Tanda Cinta

Sebelumnya selamat dulu nich buat bunda Susan atas ulang tahun pernikahannya yang ke 3 semoga selalu diberi kebahagiaan, kesehatan, kelancaran, kesetiaan dan menjadi keluarga yang sakinah mawadah dan warahmah......ditambah lagi kebahagiaan Susan yang akan mendapat Adek dari bunda dan ayah tercinta.

Untuk membuktikan kalau IbuDini sahabat yang baik, sopan, setia, tidak sombong dan ramah tamah maka IbuDini mendaftarkan diri untuk berpartisipasi ikut dalam kontes Tanda Cinta diJanuari...semoga belum terlambat.

Januari awal yang bagus....dimana-mana semua orang selalu mengharapkan yang terbaik untuk memasuki tahun yang baru, menginginkan kehidupannya jauh lebih baik dari sebelumnya, kelancaran dalam segala sesuatunya dan mendapatkan jodoh yang baik dan setia. Seperti harapanku ketika itu...

Saat itu aku tidak tau apakah yang aku lakukan baik atau tidak, apa yang aku putuskan baik atau tidak..semua berjalan dengan seiringnya waktu....meskipun saat itu aku benar2 mengharapkan sesuatu yang mungkin aku tidak bisa mendapatkannya.

Aku pernah berjanji pada Ibu untuk menikah diusia 26 tahun. ..setelah target menikah diusia 22 gagal...ibu khawatir karna aku bekerja dan hanya bekerja, tidak enak dengan pembicaraan orang kampung..katanya. Tapi!! rencana Tuhan siapa yang tau...meskipun semua sudah kita pikirkan dan sudah menjadi rencana bisa gagal total bila Ia tidak mengizinkannya. Hingga saat itu kesetiaanku berpaling dan memudar...beberapa alasan tertentu dan faktor mengapa aku melakukannya...

Hari itupun tiba dan aku tidak menyangka pada saat usiaku 26 tahun, pada saat itu juga adikku tamat sekolah ( sedikit ringan beban hidup ), dan pada saat itu juga hadir seseorang yang memiliki kelembutan hati dan keiklasan yang sesungguhnya... kedekatan yang bisa dibilang sangat singkat tepatnya awal tahun 2005 kami jalan bareng, bulan Maret orang tuanya kerumah dan bulan Agustus 2005 kami menikah....karna itu kami tidak memiliki banyak kenangan manis yang dilalui, tempat2 romantis yang pernah dikunjungi apalagi foto2 bersama...saat itu diawal tahun yang aku katakan padanya " Jika menyukaiku kita menikah saja ".

Karna aku yakin meskipun tanpa kenangan2 itu aku bisa menjadikan dia sebagai kenangan terindah dalam kehidupanku sekarang dan seterusnya....Akhirnya cerita singkat yang dilalui dapat dibuktikan dengan Tanda Cinta yang dapat dilaksanakan dengan lancar, tanpa hambatan dan halangan hingga sekarang usia pernikahan kami memasuki tahun ke 6. Harapanku semoga aku bisa lebih bersabar, sayang, memahami, iklas dan menerima seperti apa yang ia lakukan padaku. Karna kesabaran yang ia punya tidak ada padaku yang suka marah dan marah....tapi meskipun begitu aku selalu sayang padanya dan berusaha....Karna aku yakin rasa Sayang itu tidak akan putus seperti aku menyayangi kedua orang tuaku yang sudah tiada.

Dari hari itu hingga sekarang...banyak kenangan2 manis dan pahit yang dapat kami lalui bersama di tambah lagi adanya permata hati kami yang cerewet dan mengemaskan.

Ini dia si Tuan Putri dan Ayahanda

Kelihatannya serius ya....tapi aslinya kami suka humor, makanya suka perang tiap hari...hikhik. Kalau gak percaya tanyak aja sama tetanggaku.

Happy Birthday to U

Aku pernah memiliki sahabat pria yang tampan, gagah dan putih juga pintar..karna itu dia bisa menjadi idola para wanita termasuk aku saat itu. Sangat beruntung rasanya bisa dekat dengannya karna disamping dia baik, dia juga sangat humoris..karna itu tidak jarang dia menjadikan suasanya berkumpul yang sunyi melainkan menjadi rame karna ulahnya.

Aku jadi kangen dengannya...... karna sebenarnya hari ini adalah hari Miladnya yang ke 30, sudah lama sekali aku kehilangan kontak dengannya lebih kurang 5 tahun berlalu...saat itu aku yang memutuskan untuk tidak berkomunikasi dengannya atau dia yang tidak mau berkomunikasi denganku.


Yang pasti aku tidak akan lupa...dengan kebaikannya, perhatiannya dan kasih sayangnya selama aku berada dekat dengannya. Kabar yang aku dapat sekarang dia sudah berada di kampung halamannya yang jauh dimato......untuk memenuhi permintaan kedua orang tuanya dan mengabdikan ilmu yang ia pelajari untuk kampung halamannya dengan menjadi seorang Guru.

Untuk sahabatku....terimakasih karna dulu kamu sudah bisa menjadikan aku sahabat dekatmu yang paling cantik diantara teman2mu, terimakasih juga karna pernah menghiburku dikala aku sedang sedih dan gundah, terimakasih juga atas apa yang sudah kamu berikan untuk aku, terimakasih juga karna kamu sudah menjadikan aku salah satu sahabat dekatmu.


Selamat Milad ya......semoga hari ini hingga sisa umurmu, kamu selalu diberi kesehatan, keselamatan, umur panjang, jodoh yang cantik hati juga prilaku serta apa yang menjadi keinginan dan cita-citamu dapat berjalan dengan lancar ....Amin...

Ada lagu enak nich...dengerin ya...

Kamis, 17 Februari 2011

Milad Dasa Wisma ke3

Tepatnya minggu lalu tanggal 10 Februari 2010 adalah hari ulang tahun Dasa Wisma “ Anggrek “, satu organisai yang aku ikuti memasuki tahun ke3.. Kegiatan ini biasa kami lakukan pada Minggu kedua setiap bulan. Selain berkumpul yang kata orang hanya ngerumpi tetapi bagi aku dan anggota kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat...karna selain kami berkumpul untuk saling bersilahturahmi kami juga melakukan beberapa kegiatan seperti koperasi simpan pinjam , berkebun, jalan pagi dan menjenguk orang sakit.

Aku dan seluruh anggota hanya berharap semoga saja dengan bertambahnya usia kegiatan kami ini semua kedepannya berjalan dengan lancar, tanpa hambatan, sakit hati dan fitnah...Hari itu kami melakukan doa bersama, dan memesan satu kue blacfores untuk perayaan tersebut kami juga mengadakan tukar-tukar kado.


Kado tersebut masing-masing anggota membawanya dengan harga yang sudah ditetapkan yaitu Rp.10.000 tidak boleh kurang melainkan lebih boleh dan dibungkus dengan koran. Kado yang berupa barang bisa sebagai kenang-kenangan kemudian kado tersebut diberi nomor dan masing-masing anggota mengambil no yang sudah di acak dan ditukarkan dengan kado yang sudah di beri no tersebut....seru, lucu, senang seperti kembali pada masa remaja dulu.....Jadi kado yang didapat tidak tau siapa yang punya karna tidak dicantumkan nama......
Kegiatan berjalan dengan lancar, hari itu juga pergantian ketua lama dengan ketua baru...yang akan menjabat selama 3 tahun kedepan. Tapi untuk pengurus lainnya seperti bendahara dan sekteraris tidak diganti....curaaaaaaaang..padahal aku sudah mengajukan untuk tidak lagi menjadi bendahara...tetapi para ibu-ibu menolaknya dengan sadis..Tidak boleh nanti ribet jadinya..hmmm?. Semoga saja kepercayaanku sampai saat ini dari ibu-ibu anggota ...menjadikan aku penyemangat untuk tetap menjadikan koperasi kami lebih maju dan maju.

Kami jadi tau keuntungan dari koperasi tersebut.......mungkin sedikit sekali bila setiap bulan hanya diwajibkan untuk menyimpan hanya 10 rb tetapi lama kelaman menjadi banyak dan bisa membantu kami bagi yang benar2 memerlukannya.....dengan meminjamkan uang dengan ciciclan 6 bulan atau 8 bulan. Dengan bunga yang tidak besar sangat meringankan bagi peminjam dan setiap tahunnya kami dapat menerima hasilnya dengan menjadikan SHU sebagai THR setiap lebaran ....sangat menyenagkan meskipun agak repot sedikit.


Beberapa Foto untuk dokumentasi.....

Milad Dasa Wisma " Anggrek " yang ke1 ( Pantai Sakera )

Milad Dasa Wisma " Anggrek " yang ke2

Milad Dasa Wisma " Anggrek " yang ke 3

Pengurus Dasa Wisma " Anggrek " RT001 ( new )

Foto bereng dengan kado2 lucu...( 2 anggota tdk hadir melahirkan )

Ini kado yang aku dapat....

Rabu, 16 Februari 2011

Award Untuk Sahabat

Pagi-pagi udah ngadepin layar komputer....tapi sebelum melakukan aktifitas lain alangkah baiknya melakukan satu postingan terlebih dahulu, aku hanya ingin bercerita sedikit tentang ….

Mengapa nama blog ini http:/barbiedini.blogspot.com......Awalnya aku hanya iseng2 aja membuat alamat blog ini maklum karna tidak terlalu familiar dan pintar saat itu yang aku ingat hanyalah nama anakku dan boneka kesukaannya...karna itu terciptalah alamat ini.

Mengapa judul dari blog ini Cerita Nyata dan Tidak Nyata...Awalnya aku hanya ingin menulis tentang sinopsis, trus cerita2 curhat dari sahabat, tentang tulisan iseng aku dan ternyata setelah mulai memasuki dunia ini jadi no ide dan sangat kesulitan....sempat beberapa hari aku membiarknnya lantaran tidak ada bahan namun setelah memulai satu persatu ternyata sangat menyenangkan meskipun isi dari blog dengan judul blog bisa dibilang gak nyambung lantaran isinya udah semrawutan...tapi tetap enjoy aja.


Mengapa menggunakan foto anakku....Awalnya aku tidak ingin diketahui siapa sebenar pemilik blog ini tapi aku sudah berhasil memisahkannya dan mulai saat aku merasa menyenagkan apalagi setelah ada yang memberi komentar dan menjadi sahabat blog saat itu aku memulai untuk mempublikasikan identitasku yang hanya seorang ibu dari anakku, seorang istri dari suamiku serta wanita yang sopan, baik, tidak sombong, tangguh dan perkasa namun sedikit pemarah...lho...

Mengapa menggunakan nama anakku...Dia adalah anak semata wayangku saat ini... suami sangat sayang padanya karna dia adalah anak keberuntungan. Meskipun sebenarnya aku tidak boleh mengatakannya keberuntunga tapi itulah dia yang masih bisa hidup, bernafas , memiliki kesempatan untuk bersuka ria didunia ini setelah mengalami sakit yang diderita ketika berumur 2 hari setelah lahir kedunia.


Dan?????Sampailah sekarang aku menikmatinya....menulis tentang sesuatu, tentang anakku yang paling utama, tentang hobby, kegiatanku, sesuatu yang aku lakukan dan mungkin aku akan mencoba untuk menulis cerpen atau puisi dan sebagainya. Meskipun hanya iseng namun sekarang sudah menjadi kesukaan yang sulit aku tinggalkan. Dan sampai sekarang aku belum malas untuk menulis celotehan tentang semua-semua....sampailah hari ini......tepatnya hari ini adalah hari pertama aku membuat blog ini saat itu aku meresmikan dengan nasi tumpeng ala gue, potongan pita ala gue dan ku_sahkan ini adalah blog pertamaku dengan bangga..hehehhehe ( sedikit berlebihan kayaknya nich ). Meskipun awalnya aku sangat kesulitan lantaran tidak punya pengalaman karna bisa dibilang coba-coba tapi aku sudah sedikit berhasil. Hikhikhik.....( sambil mesem sendiri )

Untuk membagi kebahagiaan kemunculan blog ini aku ingin membagikan satu Award hasil karya Bang Attaya yang sudi membantu aku untuk membuatkan Award indah untuk Blogku...bang Atta ini orangnya baik kalau mau kenalan datang aja kesini bagi yang udah kenal pasti tau kebaikan Bang Atta...sekali lagi terimakasih banyak buat Bang Atta.

Sebagai ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada Sahabat blogger semua yang sudah sudi menyempatkan waktu untuk selalu berkunjung, menjadi teman dan mau mendegarkan keluh kesahku yang sedikit membosankan.

Hadiah mahal tidak dapatku beri..

Apalagi menyuguhkan makan dan kue yang lezat untukmu...

Untuk sahabat terkasih hati...

Terimalah Award ini sebagai penghias rumah blog indahmu......

Award ini untuk semua pengunjung Blog tercintaku...dan yang teristimewa untuk 59 sahabat Follow, maaf aku tidak dapat menuliskan namanya semua.

Terimakasih....

Senin, 14 Februari 2011

Kasih Sayang

Kasih sayangku tidak banyak seperti kasih sayangMu.
Tapi aku selalu merindukanMu.

Meskipun kerinduanku sering tidak menepati janji panggilanMu.
Tapi aku selalu berusaha untuk menepatinya.

Tidak perlu aku mengatakannya....
karna itu akan menjadikan gombal dari janji seseorang.
Tapi aku akan menujukkannya bahwa aku benar2 merindukanMu dan ingin melakukan semua yang Kau titipkan dengan iklas dan penuh kasih sayang.

Jangan kau lelah karna Aku...dan jangan kau berpaling karna Aku.

Jumat, 11 Februari 2011

He's Beautiful


Pemeran Utama He's Beautiful

Jang Geun-suk sebagai Hwang Tae Kyung memiliki susah penglihatan ketika malam hari, sangat tidak menyukai Ibunya lantaran ibunya telah membiarknnya ketika ia masih kecil demi karir. Ia juga sebagai Vokalis A.N.Jell dan pencipta lagu..

Park Shin Hye sebagai Go Mi nam dan Go Min Nyu sejak kecil hingga dewasa ia tinggal di panti asuhan karna ayahnya meninggalkannya. Ia juga ingin mengabdikan hidupnya ketika dewasa menjadi seorang biarawati...


Sinopsis dari cerita ini ...yuk mari....

Disebuah gereja sedang diadakan kegiatan dan semua para biarawati sudah berkumpul sementara seorang gadis sedang mengendarai sepedanya dengan laju dan terlambat ditempat tujuan. Gadis tersebut adalah Go Min Nyu.

Sementara di tempat lain sebuah group boyband korea yang bernama A.N.Jell sedang melakukan konser...masalah timbul pada group tersebut lantaran sang vokalis utama Hwang Tae Kyung mengalami gangguan suara, karna ia tidak bisa membawakan banyak lagu dalam sekali show. Untuk mengatasi masalah ini akhrinya Manajemennya ingin memasukkan seorang lagi anggota sebagai vokalis baru pada group band tersebut.

Go Mi Nam berhasil lolos dalam audisi tersebut dan ia berhasil menjadi personel baru A.N.Jell tapi sayang disayang belum sempat ia bergabung pada group band tersebut ia mengalami kecedraan dan harus menjalani perawatan Operasi ke Amerika. Sementara Manager Mi nam tidak menginginkan masa depan artis asuhannya berantakan dan akhirnya dia meminta saudara kembarnya untuk menggantikan kakaknya yang sedang dalam perawatan. Manager pergi ke biarawati untuk mengabarkan dan membujuk sang adik, meskipun harus dengan berdebatan dan manager yang tak mengenal lelah dengan berbagai alasan akhirnya adiknya Go Min Nyu yang saat itu sedang menjalani pelatihan sebagai biarawati mau menggantikan kakaknya untuk menandatangi kontrak. Demi masa depan dan impian sang kakak.


Min Nyu yang polos tidak tau apa yang sebenarnya manager itu inginkan, begitu ia tau kalau ia harus menyamar sebagai seorang laki-laki dia menolak tetapi hatinya berubah luluh kembali karna kakaknya. Akhirnya Min Nyu menjadi personel A.N.Jell meskipun ia tidak disukai oleh Tae Kyung, tapi untungnya dua personel tersebut yaitu Kang Shin Woo ( Jung Yong-hwan) dan Jeremy (Lee Hong ki) sangat suka dan welcome pada Min Nyu. Yang mereka ketahui Min Nyu itu adalah Mi Nam...Mi Nyu memotong rambut panjangnya menjadi pendek seperti kakaknya.

Penyamaran dia sebagai lelaki ternyata sudah dapat diketahui oleh Shin Woo awal mulanya, namun Shin Woo pura2 tidak mengetahuinya, tidak lama setelah itu Tae Kyung juga mengetahuinya melalui cctv. Kesempatan Tae Kyung untuk membongkar hal tersebut lantaran dari awalnya ia juga emang udah gak suka. Tapi diurungkan niatnya lantara sebuah perjanjian setelah dalam 1 bulan melaluinya dan semua berjalan lancar ia akan pergi meninggalkan group band tersebut...alasan ia mengikuti group band tersebut karna ia ingin bertemu dengan ibunya yang sudah meninggalkannya.

Bibi Min Nyu mengetahui kalau ponakannya sekarang sudah menjadi seorang yang terkenal, kesempatan Min Nyu untuk mengetahui ibunya sangat besar, hingga ia tidak fokus dengan Show pertama kalinya. Setelah semua berjalan lancar....Min Nyu mendapat kabar kalau ibunya sudah meninggal.


Sesuai janjinya ia meninggalkan group A.N.Jell karna berita Ibunya sudah diketahui...tapi kemudian Tae Kyung menawarkan lebih baik untuk bertahan demi impian kakaknya. Akhirnya Min Nyu menyetuji meskipun ia takut suatu saat orang-orang pada mengetahui siapa dia sebenarnya....Pada saat ia ingin membuka identitasnya kemudian Tae Kyung menutupinya karna semua itu adalah angkara angkara Yoo He Yi yang berpura-pura menjadi pacarnya Tae Kyung. Lantaran He Yi mengetahui identitas Min Nyu sebenarnya.


Singkat cerita penyamaran Min Nyu diketahui oleh kedua temannya...merasa temannya akan marah dan ternyata tidak tentu saja Jeremy sangat menyukainya..meskipun awalnya ia shock karna ia pikir ia mempunyai kelainan karna menyukai Min Nyu. Sementara Shin Woo yang sudah mengetahuinya sejak awal dan menyukainya namun ia tetap menyimpannya dalam hati karna Shin Woo tau kalau sebenarnya Min Nyu sangat menyukai Tae Kyung. Sementara Tae Kyung tidak mengetahuinya karna ia tidak perduli hal2 tentang perasaannya....ia hanya berpikir kalau Min Nyu menyukainya hanya sebagai Fansnya.

Min Nyu dilarikan ke Jepun oleh Managernya lantara wartawan ingin membongkar dari group band A.N.Jell bahwa Go Mi Nam yang sekarang adalah seorang wanita. Pada saat hari yang sama kepulangan Mi Nam asli tiba disaat itu juga Min Nyu keluar dari band tersebut. Dengan tidak berpamitan pada anggota teman lainnya.

Hubungan Min Nyu pada Tae Kyung juga tidak baik lantaran gara-gara ayah Min Nyu lah Tae Kyung dibiarkan oleh ibunya. Meskipun ternyata dugaan itu salah....melainkan ibunya Tae Kyung yang menyebabkan ayah dan Ibunya Min Nyu berpisah dan mencuri lagu ciptaan ayahnya Min Nyu. Dihari pada saat Go Mi Nam asli tampil di panggung disaat itu juga Min Nyu hendak pergi ke Afrika karna ia memilih untuk menjadi biarawati .

Akhir dari cerita ini Min Nyu pergi ke Afrika selama 3 tahun. Sementara kakak Min Nyu , Mi Nam menjadi sangat populer.


Kamis, 10 Februari 2011

Saatnya Mendengarkan (5)

Ibu...tadi disekolah kawan dini ada yang ulang tahunlah...Sasa ulang tahun, semua kawan-kawan dikasih kerupuk coklat sama kue bolu. Enaklah bu kuenya..nanti ibu buatlah kue yang kayak Sasa itu....iya.

Ibu..Dini nanti ulang tahun jugalah bu, bu kapan dini ulang tahun...nanti dini dibuatkan kue juga ya bu kayak Sasa....iya. Nanti kawan-kawan dini boleh main kerumah bu...boleh. Tapi hari apa bu dini ulang tahunnya...lama gak bu.

Ulang tahunnya masih lama Nak..masih bulan depan, nanti kalau dini ulang tahun ibu buatkan kue ya..ye..ye..ibu baik, ye..ye..ibu baik.

Bu..kawan Dini Abim udah masuk sekolah tadi bu, dia baru pulang dari kampung...bu nanti kita pulang kampung jugalah, naik pesawat..tinggi kayak Abim..ya bu ya..iya nanti kalau ada rejeki.....kapan bu, ayah juga pergi juga ya bu...iya.

Dini nakal gak tadi disekolah...gak, Dini gak nakal kok....dini pintar dini gak nakal, dini gak main kotor-kotor, dini gak main jut2tan...ooo iya.

****
Celotehnya dia setiap pulang sekolah atau malam hari, apa yang ia lakukan disekolah selalu di ceritakan tanpa henti. Setiap hari selalu bertanya besok bawa bekal apa, habis bawa roti besoknya bawa apa lagi...habis nasi goreng besoknya apa lagi, giliran kita bilang bawa mie goreng dia langsung jawab..Asikkkk.
Belum lagi bu hari ini hari apa, besok hari apa...habis rabu hari apa lagi, habis kamis apa lagi...dan kalau malam hari sekarang jam berapa, nanti kalau main sama Mela pulangnya jam berapa....malam itu jama berapa, Magrib itu jam berapa......hmmm

Rabu, 09 Februari 2011

PR Bunda Dina "Inspirasi"

Meskipun aku pernah terjatuh pada lubang yang sama...tentang percintaan maupun persahabatan yang tidak kekal abadi...juga kehidupan yang tidak lancar. Dari itu semua aku mulai belajar..memahami dan mempelajari apa yang sebenarnya terjadi adalah bukan kesalahan siapa-siapa. Melainkan dari diri pribadi aku sendiri yang tidak memiliki keberanian untuk memberontak serta miliki sifat yang tidak teguh akan pendirian dan sulit mengambil keputusan.

Kehidupan yang sulit sudah terjadi..pengalaman pahit sudah dialami...dari itu aku bangkit dan mempelajari dengan kesalahan-kesalahan masa lalu. Sehingga aku tidak menginginkan kehidupan sulit terjadi pada anakku kelak..aku menginginkan dia tumbuh menjadi besar dan dewasa dengan kemandirian...sehingga dia dapat menjaga kehidupannya tanpa bergantung pada siapapun.

Inspirasi by Einstein

“ Belajarlah dari masa lalu, hiduplah untuk hari ini , berharap untuk masa depan..yang terpenting adalah tidak berhenti bertanya".

“ Kebahagiaan dalam melihat dan memahami merupakan anugrah terindah alam".


Belajarlah dari masa lalu karna itu kita akan bisa lebih bangkit untuk masa yang akan kita jalani sekarang ini....meskipun kita takut untuk menolehnya tetapi itu adalah sebuah kekuatan yang seharusnya bukan kita takuti.

Belajarlah untuk lebih memahami dan melihat....meskipun menurut kita adalah yang paling baik dan benar karna tidak ada salahnya bila sedikit saja kita dapat meluangkan waktu, melihat dan memahami apa yang dimasud. Dengan kita dapat melihat keindahan alam semesta dunia ini sebuah anugrah terindah yang harus kita syukuri dan pelihara. Karna itu mulailah dari diri sendiri untuk lebih baik lagi menata kehidupan, menata pribadi..memahami dan memaafkan.

Inspirasiku :

“ Ketulusan hati serta kesabarannya membuat aku ingin hidup lama sampai senyum indahmu berakhir”.

( Mulyani ).

Selanjutnya membuat kalimat inspirasi ini saya teruskan kepada :

1. Mb Reni

2. Fanny

3. Mb Dewi

4. Ajeng

Untuk Mb Reni, Fanny, Ajeng...aku belajar banyak dari tulisan-tulisan sahabatku ini yang selalu memiliki ide2 bagus dan membangun.

Untuk Mb Dewi yang sedikit banyak mengetahui tentang kehidupanku...aku belajar banyak darinya. Semoga inspirasi dari kalian semua dapat menambah semangat aku dan sahabat2 lainnya.....untuk sahabat lain tunggu gilirannya ya..


Senin, 07 Februari 2011

Kunyit Bikin Nafsu Makan

Apa benar Kunyit bisa bikin nafsu makan...

Sebenarnya aku ragu ingin mengatakan benar,, tapi semoga saja tidak salah...sebelumnya aku pernah buat postingan tentang Amandel pada Anak.

Untuk penyembuhan obat kampung saya menggunakan : Kunyit ( induknya kalu bisa ) dikupas, cuci lalu di parut di ambil sarinya yang asli, kemudian ditambah sedikit madu. atau madu bisa diganti dengan juruk purut....dan diminumkan pada anak setiap pagi sebelum makan dan sore hari.....

Sampai hari ini sudah aku lakukan kurang lebih 2 minggu berjalan....awalnya sedikit sulit ya anak2 mau minum air kunyit tapi lama kelamaan Dini mulai terbiasa dan mengingatkan. Karna dia ingin amandelnya sembuh dan boleh makan apa saja. Makanya dia antusias sekali kalau disuruh minum obat..meskipun dengan mesem-mesem.

Setelah dia meminum air kunyit beberapa hari ini sekarang dia sangat doyang sekali dengan makan...dan makannya juga tidak sedikit melainkan banyak. Seperti minggu lalu aku masakin dia sop kaki...dan itu makannya sampai 3 kali blm lagi dengan roti dan susunya.

Dan minggu kemarin aku masakin dia sayur bayam, sabtunya sop kaki ...itu makannya sampai 4 kali..bener gak sih ini anak makannya sampai bisa banyak...dan kalau diturutin dia mau nambah makannya. Dikarenakan Dini tidak bisa terlalu banyak makan makanya aku juga membatasinya sewajarnya.

Pantesan aja Nenek di tempat penjaganya bilang..Dini sekarang makannya banyak , biasanya susah makannya paling beberapa sendok udahan...sekarang gak. Ternyata setelah libur 3 hari dirumah bersama dengan dia aku jadi tau kalau emang Dini sekarang lagi doyan makan. Apa ini karna pengaruh Air kunyit ya.

Atau apa mungkin dia gak jajan makanya makannya banyak...karna aku emang lagi melarang dia untuk jajan2 diluar apalagi makan2 yang berbau coklat dll....Takut Amandelnya tambah besar........setiap hari dia selalu minta aku untuk melihat didalam mulutnya...bu udah kecil apa belum katanya.


Jumat, 04 Februari 2011

Keterampilan Itu Perlu

Langit cerah.....ditemani angin yang kencang....Udara yang dingin sangat terasa diruangan ini, sepi tanpa suara dan keributan. Lagu Obbie Messakh yang merdu menemani kesendirianku saat ini.

Jadi teringat akan obrolanku tadi pagi pada seorang teman yang bertanya padaku, dia bertanya sejak kapan aku mulai merasa bisa mandiri.

**
Hmmm mandiri ya...kakak sudah mulai mandiri ketika kakak duduk di kelas 2 SMA. Ya...kelas 2 SMK, masa SMA ambil sekolah kejuruan dan bidang yang diambil adalah Tata Busana. Sebenarnya gak suka... pengennya masuk SMA atau SMEA...tapi lantaran Bapak menginginkan masuk jurusan Tata Busana akhinya nurut aja. Sejak kecil juga kk sudah mandiri..membantu Ibu jualan , terkadang jualan juga di sekolah...Kripik sambal, Eslilin , buah rambutan juga.....tapi kalau lagi musim. Keluarga kk adalah keluarga sederhana tidak sempat bermimpi untuk sekolah tinggi, dan bila itu ada kasihan dengan orang tua jadi musti berusaha untuk ambil kejuruan dengan bekerja.....Ya meskipun hanya bisa 1 tahun tapi sudah lumayan dari pada tidak bisa sama sekali. Dan sekarang kk menikmatnya....bisa bekeja dengan posisi yang lumayan.
( Cerita ku pada temanku ).


Kembali........
Awalnya sedikit sulit tapi setelah mempelajari dan mulai mengetahui aku menikmatinya, tentang Tata Busana, merubah pola, model sampai keperagaan. Karna setiap baju yang kami hasilkan harus diperagakan diluar kelas dan Aula.
Mulai kelas 2 aku mencoba untuk menerima jahitan dari tetangga rumah...lumayan juga jadi aku gak perlu lagi membeli bahan untuk praktek di sekolah. Setelah merasa senang dan nyaman dengan hasil jahitanku lama2 aku mulai punya langganan...dan yang paling menyenagkan kalau hari haya tiba...pasti banyak yang nempah jahitan. Sejak saat itu aku tidak lagi meminta uang dari Ibu...tapi kalau Ibu memberikannya aku juga gak nolak.

Nasehat dari Bapak ketika itu ..." jika kita memulai sesuatu dengan iklas dan niat maka kita akan menyukai pekerjaan itu. Tata Busana itu tidak jelek...karna suatu hari kamu bisa menggunakannya bila berada dirumah dan tidak bekerja lagi. Maka kamu bisa membantu suami dengan bekerja dirumah yaitu dengan usaha menjahit".
( Inilah nasehat dari Alm Bapak ).

Apa yang beliau katakan itu benar...bila melakukannya dengan iklas dan niat maka tidak ada rasa terbebani justru pekerjaan itu akan berjalan dengan lancar...insyaallah.
Dan sekarang meskipun sudah lama aku tidak melakukannya lagi karna pekerjaan luar yang menyita tapi aku ingin melakukannya lagi dirumah....
Sekarang aku sadar..ternyata Keterampilan itu sangatlah diperlukan, baik itu dalam bidang menjahit, tata boga, kecantikan dan keterampilan lainnya. Karna dengan kita memiliki salah satunya dan bakat maka kita tidak perlu takut untuk menuju kedepan yang suatu saat mungkin kita tidak bisa lagi bekerja pada orang lain atau tenaga kita sudah tidak lagi diperlukan oleh Perusahaan...beda dengan PNS ya...masa depan terjamin.

Bosan jadi Pegawai???? atau Hidup ini Indah....( program Trans TV aku suka ).

Rabu, 02 Februari 2011

Saatnya Mendengarkan (4)

Seperti biasa sore jam 17.30 aku sudah tiba dirumah penitipan Dini....begitu aku sampai dia sudah dengan senyum menyambutnya dengan tas ngajinya yang masih disandangnya. Ternyata dia baru aja pulang mengaji....Ambil tas sekolah dan pamitan kepada Nenek.....Nenek Dini pulang dulu....

Kebiasaan tiba dirumah yang dilakukan adalah menyapu rumah baru setelah itu melakukan kegiatan lain seperti memasak dll...sementara Dini masih saja mengikuti dari belakang ( dia selalu begitu..)

Bu Dini tadi ngajinya gak ada yang salah lah bu...kata Umi lanjut, liatlah bu ini ada tulisannya...ooo iya, ya nanti habis magrib kita ngaji lagi biar besoknya lancar ya ...iya bu.

Dini tadi disekolah belajar apa...bekalnya habis gak....

Bu Dini tadi disekolah belajar doa, gambar, sama nulis....bu tadi disekolah Dini bekalnya habislah...dini disuapin sama Bu Leli semua..semua habis....lho kenapa disuapin, dini gak mau makan ya.

gak? bu leli suapin Dini...trus tadi bagi makanan...bu.. Sasa tadi bawa bekal Mie kecilah bu...nanti ibu buatlah mie kayak sasa...iya...asikkk, bu enaklah mienya sasa yang kecil2 itu bu ya....

Bu tadi kawan dini disekolah cuma sedikit, jadi tadi gak baris sama nyanyi..kalau banyak baru baris sama nyanyi...oooo iya..... kawan dini siapa aja yang gak masuk...

Banyak.....ada 10 sama banyak semua semua gak masuk, kawan-kawan dini semua semua pada sakit bu kata bu leli. Tadi Dini disekolah sama Sasa, sama Sara juga...cuma ada3 orang bu yang sekolah...Cuma 3..haaaaa..3.

kalau gitu Dini, Sasa sama Sara yang pintarlah ya...
Bu..sinilah...bu nanti Dini kalau udah besar nanti dini mau jadi dokter sama bugurulah biar nanti sembuhin kawan2 Dini yang sakit..ooo iya, makanya belajar yang rajin...iya bu.
Bu tadi ditempat nenek dini makannya banyak..sampai banyak, dini makan pakai ayam sama pisang juga....sampai gendut bu perutnya..liatlah bu....
Bu tapi kakek tadi diam aja bu..dini takut sama kakek...ngapain takut, tapi Dini suka sama nenek...dini gak suka sama ibu Jidan..ehhh sukalah sama Ibu Jidan...tapi dini gak suka Jidan kenapa dini suka adek perempuan...( dia mau adek perempuan ).

( kebetulan 3 hari kemarin hujan turun tiada henti tepatnya 3 hari 2 malam berturut-turut....hingga banjir dimana-mana, karna cuaca buruk jadi sekolah Dini hari Senin di liburkan....Karna selasa kembali Normal meskipun masih hujan sekolah tetap berjalan...mungkin karna masih hujan temennya dini pada gak masuk jadi hanya dini ber3 aja dari 19 orang....Dini emang keren ).


Selasa, 01 Februari 2011

Award Bunda Chaca

Teman sejati, senasip dan seperjuangan telah memberikan Award indah kepadaku.
Tentu dengan senang hati aku menerima dan mengambilnya....dan sekarang sudah kupajang secepat mungkin untuk sebagai pembuka diawal Februari. Semoga awal yang indah, lancar dan dimudahkan segalanya.....
Ada beberapa pertanyaan yang harus diselesaikan ternyata...dan yuk kita mulai saja...mari.....

1. Thank and link to the person who awarded me this award.

Buat Mama Chaca yang selalu sabar dan tetap semangat...jangan lagi muntah sembarangan ya, kasihan sama 2 penghuni Finance..hehehe. Makasih juga udah berbagi kebahagiaan padaku...dan Award yang indah dengan cepat kilat aku mengambilnya untuk kupajang dirumah Coklatku ini.....untungnya gak sampai kesandung lantaran terburu-buru.

2. Share 8 thing abaout myself.

Hmmm apa ya...( sambil mikir ), meskipun sebenarnya banyak yang mau dipublikasikan tapi lantaran yang diminta cuma 8 sepertinya dengan senang hati aku mengatakan tentang aku...hikhik ( jadi malu ).

1. Kata Dini.....( Ibu baik..dini suka sama Ibu sambil nyium pipi nich ).Ya..lantaran tiap hari aku yang mandikan dia, nyuapin dia, pok pok kalau mau tidur, nemenin belajar, bikin kue, kasih kejutan tiap pulang kerja...meskipun cuma roti satu doang .

2. Kata Suami...( Adek nich jahatlah ). Ya gimana gak jahat...tiap pagi dengerin suara istrinya : Ayah bangun sholat subuh, Ayah bangun udah jam 7...ayah cepetan mandi...ayah..sarapan dulu...ayah cepet nanti dini terlambat...ayah dan ayah...terus.

3. Kata Saudara-saudaraku...(siimung itu penurut)..Ya gimana gak penurut, dulunya pengen sekolah SMA tapi lantaran Bapak maunya aku masuk sekolah kejuruan ya nurut..trus waktu sekolah juga gak boleh pacaran ya nurut..padahal ada yang aku taksir sampai setengah mati..lebay.com dech.


4. Kata Erika...( Kakak itu sabar )..Ya gimana gak sabar coba, kerja di perusahaan ini udah 11 tahun gak pakai pindah2 ketempat lain, cuma pindah dept aja..sementara temen seruanganku udah 5 kali ganti orang dan akunya masih aja ngejokrok disini..jadi malu.

5. Kata Mertuaku ...( Mboknya Dini itu rajin )..Ya gimana gak rajin semua-semua kerjaan rumah diriku yang mengerjakannya, dari depan sampai belakanglah pokoknya.

6. Kata Mantan pacarku...( Mul ini terlalu baik )...masa sih...kalau baik kenapa coba kamu lebih memilih dia. Perlu di pertanyakan nich..( ???? ).

7. Kata Bosku...( Muyani karyawan yang setia )..Ya gimana gak setia Pak...meskipun bapak kasih aku gajinya gak besar aku gak pernah berontak apalagi demo di depan ruangan bapak...tetap menerima dan bekerja dengan senang hati..( sambil sedih nulisnya ).

8. Kata tetanggaku ...( Enaklah punya tetangga kayak mamak Dini )..Ya gimana gak enak karna sampai saat ini aku belum pernah pinjam duit tetangga justru aku suka bagi oleh2 kalau baru pulang dari mudik..ya walapaun cuma membagikan rambutan sama sawo doang....

3. Pay it forward to 8 blogger that I have recently discovered.

Sebagai cinta kasih dan ucapan terimakasih bagi Mama Chaca maka aku ingin membagikan Award ini dengan penuh persahabatan yaitu buat...

a. Fanny ( Yang selalu hadir dalam postinganku )

b. Erika ( Dek jangan suka uring2an ya...ayo lebih semangat lagi nulis yang positif ).

c. Mb Lilah ( Mb kemana aja udah lama lho gak ada kenampakan akukan kangen ).

d. Yusnita ( Tetap semangat dengan kegiatan dan tulisan2nya ya...)

e. Irma ( Meskipun kita belum pernah bertemu tapi rasanya kita udah deket banget ).

f. Muhammad ( Om..jangan pernah lelah buat mampir kemari ya ).

g. Mb Reni ( Tulisannya keren2 aku suka...)

h. Helen ( Nang.....akhirnya ketemu kita disini ya ).

4. Contact those blogger and tell them about their awards.

Sahabat.... siap2 buat dikasih PR berikutnya.


Buat yang namanya diatas jangan lupa ya Teman… Amanatnya ini :
1. thank and link to the person who awarded me this award.
2. share 8 things about myself.
3. pay it forward to 8 bloggers that i have recently discovered.
4. contact those blogger and tell them about their awards.


Masih Semangat Kesekolah

Hari ini cuaca begitu dingin...rasanya tidak ingin melakukan aktifitas diluar rumah. Karna lebih enak dengan selimut yang hangat, kasur yang empuk dan beberapa cemilan..hahahha enak tenan.

Lagi-lagi hujan...setelah 3 hari 2 malam hujan tiada henti dan menyebabkan beberapa jalan banjir akibat air yang meluap. Terlihat tetanggaku juga pada gak ada yang bekerja lantaran jalan utama kemarin pagi hingga sore masih dalam keadaan banjir setinggi pinggang. Tapi untungnya hari ini tidak ..meskipun malas tetap juga kekantor.

Karna aku melihat Dini yang tetap semangat untuk kesekolah meskipun hujan turun...mau gak mau aku juga bangun buat bikin sarapan sama bekal dia kesekolah, dia pun ikutan bangun padahal pagi itu enak2nya buat tidur lantaran cuaca yang dingin serta hujan yang lebat....tapi dia hanya bilang, bu hujannya kok gak berhenti sih, bu lama sekali hujannya, bu dini sekolah gak, bu dini pakai baju apa.....hmmm.

Untuk keselamatan banyak hal yang aku pesankan untuk dia..dari jas hujan didalam tas, jangan lupa untuk pakai kaos kaki di sekolah, trus jangan dilepas jaketnya karna dingin, jangan main hujan, air minumnya gak boleh tumpah dan jangan lupa bekalnya dihabiskan. Dia hanya menggaguk dan mengatakan iya Bu...
Tiba disekolah agak telat..sengaja sih, ternyata udah ada beberapa guru yang sedang menunggu muridnya...dan sepertinya banyak juga teman dini yang blm pada datang atau malah gak masuk sekolah.
Kasihan Diniku....tapi gak apalah, karna kemarinkan udah libur masal....lantaran cuaca buruk jadinya Senin kemarin dari pihak sekolah meliburkan muridnya.
Untuk Dini yang masih semangat kesekolah....i love u.